Rabu, 13 Februari 2013

Cara Mengatasi Pesan Error Gmail
Salam abc-ed! Sobat ABC education yang budiman. Siang hari ini kami akan mengulas perihal pesan error yang mungkin pernah Anda temui pada web browser khususnya Mozilla Firefox. Bunyi pesan tersebut adalah :

"Your browser’s cookie functionality is turned off. Please turn it on"?

Yang maksudnya kira-kira bahwa cookie pada browser yang Anda gunakan tidak berfungsi karena dalam keadaan "off". Padahal kita sudah memasukkan email dan passwordnya dengan benar dan kita juga sudah mengaktifkan fungsi cookie pada browser kita dalam keadaan "on", tapi masih saja belum bisa dibuka.

Nah, berasa "bete" bukan? Apalagi akun gmail Anda tersebut akun kesayangan. Ok, di sini kami akan memberikan tips atau solusi mengatasi masalah error login pada gmail tersebut. Ikuti langkah-langkah berikut ini.
  1. Pastikan bahwa settingan cookie pada browser Anda adalah "on"(caranya: Klik pada menu Firefox. Klik Tools >> Option >> Privacy >> Use custom settings history >> accept cookies from site (di centang) >> Save).
  2.  Kembalikan theme browser Anda menjadi default (caranya: Klik Tools >> Add-ons >> Appearance >> Default)
  3. Tutup browser Firefox Anda, lalu buka kembali browser Anda.
  4. Silahkan coba login ke Gmail Anda.
 Jika masih error, dan belum bisa login, lakukan langkah berikut:
  • Matikan semua add-ons yang ada (caranya: klik Tools >> Add-ons >> Extensions >> Disable semuanya)
  • Tutup kembali browser Firefox Anda, lalu buka kembali browser Anda.
  •  Silahkan coba login ke Gmail Anda.
 Jika sudah sukses login ke Gmail, aktifkan kembali add-ons satu persatu dengan klik "Enable".
Catatan: Jika ada add-ons yang bentrok (crash) sehingga menyebabkan browser firefox Anda error, "Uninstall" saja add-ons-nya dengan klik Remove.

Mungkin ini solusi yang dapat kami bagikan kepada Anda sobat ABC education yang budiman, dan apabila Anda mempunyai solusi yang lain, silahkan berbagi dengan kami. Terima kasih.
Salam abc-ed!
 

Artikel ini diposting oleh : Al-Ly Oman | ABC education

Anda telah membaca sebuah artikel yang berjudul Cara Mengatasi Pesan Error Gmail. Semoga ulasan pada artikel ini memberi manfaat, dapat menambah wawasan keilmuan dan pengetahuan Anda.

:: Terima kasih telah berkunjung di ABC education ::

1 komentar:

Unknown mengatakan...

siang gen gw buka google knpa ada gambar kunci.....
jadi setiap bukan google g bisa truss......

Posting Komentar

Berbagi adalah sesuatu yang terindah. Terima kasih atas kunjungannya.
Silahkan tinggalkan komentar Anda setelah membaca artikel di atas.
Komentar Anda merupakan bahan review pada artikel yang bersangkutan maupun artikel-artikel yang akan diposting di kemudian hari.